Sejarah Awal Berdiri Negara Malaysia
Sejarah awal Berdiri Negara Malaysia - Malaysia adalah sebuah negara federasi yang terdiri dari tiga belas negara bagian dan tiga wilayah persekutuan di Asia Tenggara dengan luas 329.847 km persegi. Ibukotanya adalah Kuala Lumpur, sedangkan Putrajaya menjadi pusat pemerintahan persekutuan. Jumlah penduduk negara ini melebihi 27 juta jiwa.
Malaysia merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang berdekatan dengan Indonesia. Malaysia dibentuk pada tahun 1963 yang merupakan salah satu dari koloni Inggris. Pada saat itu, Federasi Malaya yang terdiri dari 11 negara mencapai kemerdekaan pada tahun 1957, terkecuali Singapura yang telah memiliki pemerintahan sendiri sejak tahun 1959 dan dua wilayah di barat laut Kalimantan (Sabah dan Serawak, yang kemudian dikenal dengan Borneo Utara) pada tahun 1960.
Perdana Menteri Malaysia saat itu, Tuanku Abdul Rahman mengambil inisiatif untuk menjalin kerjasama ekonomi dan politik dengan Singapura, Borneo Utara, Brunei, dan Serawak.
Ternyata inisiatif tersebut diterima dengan baik. Pada saat itu perekonomian meningkat dengan tajam. Penduduk Singapura yang didominasi oleh masyarakat Cina ternyata membawa dampak yang positif bagi kegiatan perekonomian Malaya. Sejak itu wilayah - wilayah yang telah bekerjasama tersebut hendak disatukan menjadi satu negara Malaya.
Namun gerakan penyatuan beberapa negara tersebut tidak berjalan dengan lancar. Rakyat Brunei menghendaki penyatuan 3 wilayah di Kalimantan bersatu di bawah pemerintahan Sultan Brunei. Hal ini lah yang membuat Brunei menarik diri dari keinginan awalnya untuk bergabung melebur menjadi satu dengan Malaysia. Begitu juga dengan Singapura.
Negara yang memutuskan untuk keluar dari federasi pada tahun 1965 ini mengalami banyak konflik dengan malaysia yang sebagian besar diakibatkan oleh konflik antar etnis yang puncaknya terjadi kerusuhan etnis pada tahun 1969.
Sebenarnya sejarah Malaysia tidak terlepas dari sejarah Indonesia juga. Ini karena kerajaan tertua di Malaysia, kerajaan Malaka, didirikan oleh seorang pangeran yang berasal dari Sumatera, yaitu Pangeran Sriwijaya pada awal abad ke-15.
Pada saat ini, Kesultanan Johor yang merupakan kelanjutan dari Kesultanan Malaka, masih tetap ada sampai sekarang. Negara - negara yang pernah menanamkan kekuasaan di Malaysia diantaranya adalah Belanda, Inggris, dan Portugis. Namun diantara negara - negara tersebut, Inggris lah yang lebih mendominasi serta berpengaruh di Malaysia.
Baca juga: Sejarah Negara Malaysia Lengkap
Referensi:
http://id.wikipedia.org/wiki/Malaysia
http://carapedia.com/tentang_sejarah_malaysia_info2462.html