Perkembangan bidang kimia
Dalam bidang kimia zaman revolusi industri, penemu-penemunya antara lain sebagai berikut :
1. Charles Goodyear
Seorang Amerika berhasil menemukan cara memvulkanisasi karet yang dicampurnya dengan belerang, sehingga karet yang semula lunak menjadi keras. Ia memperoleh hak paten pada tahun 1844. Nama Goodyear diabadikan untuk nama perusahaan ban yang terkenal sampai sekarang.
2. Henry Bessemer
Seorang berkebangsaan Prancis yang tinggal di Inggris menemukan cara peleburan bijih besi dengan batu bara dan menghasilkan besi yang dapat dipergunakan untuk macam-macam keperluan. Tahun 1879 ia diangkat menjadi bangsawan. Berkat penemuannya harga besi yang sebelumnya tinggi dapat diturunkan.
3. Marie Curie
Adalah seorang penemu radium yang waktu ditemukannya pertama kali diberi nama polonium, untuk mengingatkan bahwa asalnya dari Polandia tahun 1900. Penemuannya terjadi di Paris, oleh karena jasanya ia banyak mendapatkan penghargaan. Antara lain memperoleh hadiah Nobel dalam bidang kimia. Kemudian ia menjadi warga negara Prancis, dan lebih dikenal sebagai Madame Curie.
Dengan penemuan bermacam-macam mesin, alat pengangkutan, listrik dan kimia, berkembanglah bermacam-macam industri yang membawa perubahan besar dalam cara dan wujud produksi. Sehingga orang menamakannya sebagai Revolusi Industri.