Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Relief Inggris

Relief Inggris terdiri dari daerah pegunungan dan dataran. Daerah pegunungan meliputi Skotlandia, Irlandia Utara, Wales dan England bagian utara serta semenanjung barat daya, di mana puncak tertinggi yaitu Ben Nevis (1.343 meter) yang terletak di Skotlandia.

Daerah dataran terdapat di England bagian selatan dan timur. Pantai-pantai di Inggris berbentuk curam, ada yang berpasir dan ada yang berlumpur.

Garis pantai yang berliku-liku membentuk fyord yang baik untuk pelabuhan. Fyord terdapat di Skotlandia. Laut dan sungai di Inggris tidak membeku di musim dingin, karena adanya pengaruh arus teluk yang panas yang disebut Gulfstream.

Kota-kota besar seperti London, Liverpool, Southampton, Hull, Bristol, New Castle dan Glasgow terletak di muara-muara sungai dan juga merupakan pelabuhan laut yang penting.

Sungai-sungai besar yaitu Sungai Thames, Sungai Sevem, dan Sungai Trent yang semuanya terletak di England.

Lihat selengkapnya Tentang negara Inggris
Supriyadi Pro
Supriyadi Pro Nama asli saya Supriyadi dan populer Supriyadi Pro. Saya seorang Expert wordpress developer freelancer, content writer, editor. Memiliki minat besar pada dunia teknologi, sains, seni budaya, social media, dan blogging. Saya kelahiran suku Jawa, di Wonogiri, Jawa Tengah yang ahli bahasa Jawa dan seni gamelan. Silahkan hubungi saya lewat laman yang telah disediakan atau kunjungi website profil saya di https://supriyadipro.com