Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

4 Khulafaur Rasyidin pengganti Rasulullah

Nabi Muhammad SAW adalah seorang rasul Allah yang bertugas untuk menata kehidupan manusia secara Islami. Melalui sentuhan beliau, tatanan masyarakat Arab menjadi lebih baik dibandingkan sebelumnya. Setelah nabi Muhammad wafat, tugas tersebut digantikan oleh Khulafaur Rasyidin.

Dalam sejarah, tugas Nabi Muhammad saw sebagai kepala pemerintahan dan kepala negara diemban oleh empat sahabat terdekat secara berurutan. Termasuk dalam tugas tersebut adalah mengurus masalah keagamaan umat Islam.

Keempat penggantinya inilah yang dikenal dengan sebutan Khulafaur Rasyidin. Secara kebahasaan, Khulafaur Rasyidin berarti para khalifah yang mendapat petunjuk. Keempat khalifah tersebut adalah :
1. Abu Bakar as Siddiq, memerintah dari tahun 632 sampai 834 Masehi.
2. Umar bin Khatab memerintah dari tahun 634 sampai 644 Masehi.
3. Usman bin Affan memerintah dari tahun 644 sampai 656 Masehi, dan
4. Ali bin Abi Thalib memerintah dari tahun 656 sampai 661 Masehi

Pengertian Khulafaur Rasyidin

Istilah Khulafaur Rasyidin berasal dari bahasa Arab, terdiri dari kata Khulafa dan ar Rasyid. Dari segi bahasa, Khulafa adalah bentuk jamak dari kata khalifah yang berarti pengganti. Sedangkan rasyidin adalah bentuk jamak dari kata ar rasyid yang berarti yang mendapat petunjuk.

Dengan demikian arti Khulafaur Rasyidin menurut bahasa adalah para pengganti yang mendapat petunjuk dari Allah SWT. Adapun menurut istilah, Khulafaur Rasyidin artinya orang-orang yang ditunjuk untuk menggantikan kedudukan Nabi Muhammad SAW sebagai kepala pemerintahan dan pemimpin umat setelah Rasulullah meninggal dunia.

Perlu diketahui bahwa Khulafaur Rasyidin disebut juga dengan istilah Khalifatur Rasulullah, yang artinya pengganti Rasulullah. Khalifah yang memakai gelar ini adalah Khalifah Abu Bakar as Siddiq. Sedangkan Khalifah Umar bin Khattab memakai gelar Amirul Mukminin yang berarti pemimpin orang-orang yang beriman.

Nama 4 Khulafaur Rasyidin

Sahabat Rasulullah SAW yang mendapat gelar Khulafaur Rasyidin ada 4, yaitu :
1. Abu Bakar as Siddiq
2. Umar bin Khattab
3. Usman bin Affan, dan
4. Ali bin Abi Thalib

Keempat orang tersebut adalah sahabat setia Rasululalah yang selalu mendampingi beliau dalam memperjuangkan agama, baik dalam keadaan suka maupun duka.

Khulafaur Rasyidin memegang kendali pemerintah Islam selama 30 tahun. Pada masa Khulafaur Rasyidin, Islam tidak semakin surut namun malah semakin berkembang dan meluas sampai ke seluruh wilayah Arab dan sekitarnya.

Selanjutnya baca juga sejarah Islam 8 tugas Khulafaur Rasyidin

Pada masa itulah kepemimpinan agama dan negara menyatu dan merekalah pemimpin ideal setelah Rasulullah wafat. Mereka dengan tegas mengikuti segala cara yang dilakukan Rasulullah. Masa ini disebut Golden Age (Abad keemasan).